WWW.TRIBRATANEWSSIMEULUE.COM– KBO Sat Lantas Polres Simeulue, Kanit Dikyasa, Kanit Turjawali Beserta Anggota Sat Lantas Polres Simeulue Melaksanakan Giat Pembagian Buku Petunjuk Keselamatan berlalu lintas dan Pelayanan Publik di bidang Lalu Lintas di Simpang Lima Kota Sinabang Kab.Simeulue Dalam rangka Operasi Keselamatan Rencong 2019.
Jum’at (04/05/2019).
Kapolres Simeulue, AKBP Ardanto Nugroho, S.I.K.,SH.,MH Mengatakan, Pembagian Buku Petunjuk tersebut dilakukan untuk mengingatkan Warga masyarakat khususnya di wilayah Simeulue untuk lebih mematuhi segala Peraturan Lalu Lintas.Hal ini dilakukan dalam bentuk Kepedulian Sat Lantas Polres Simeulue untuk Keselamatan Masyarakat kita.
Terkait Pembagian Buku Petunjuk tersebut Kasat Lantas Polres Simeulue IPTU Adam Sugiarto, menambahkan , Himbauan dan Pembagian Buku Petunjuk tersebut merupakan salah satu Terobosan dalam Mensosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas yang dilakukan pihaknya.
Ya ini semua demi Terciptanya Keamanan, Keteriban, dan Keselamatan Lalu Lintas (Kamtibselantas) di wilayah Kabupaten Simeulue. Ungkap Kasat Lantas.
Dalam Buku Petunjuk itu juga menjelaskan pentingya Sabuk Keselamatan, tata cara Pembuatan SIM baik Roda 2 dan Roda 4, Pakaian Sarung Tangan yang aman bagi Pengendara, Penggunaan Helem SNI, Larangan Pengguna Kendaraan dibawah umur, larangan jangan menggunakan HP Saat berkendara dan selalu Patuhi Rambu Lalu lintas , untuk menekan angka Kecelakaan di jalan raya di Kab.Simeulue.

Mudah mudahan apa yang kita disampaikan dapat diterima masyarakat dan tepat sasaran sehingga dapat menekan angka Pelanggaran dan Kecelakaan Lalu Lintas. Pungkas Kasat Lantas.

(Humaspolressimeulue).