WWWTRIBRATANEWSSIMEULUE.COM- Kasat Binmas Polres Simeulue, AKP Elfion By, menghadiri acara seleksi Duta Pelajar Kamtibmas tingkat SMA dan SMK yang diselenggarakan di aula Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Simeulue pada hari Selasa, 10 Oktober 2023.Acara ini merupakan bagian dari upaya peningkatan pemahaman dan kesadaran generasi muda terhadap Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) di wilayah Kabupaten Simeulue.Seleksi Duta Pelajar Kamtibmas bertujuan untuk memilih para pelajar yang akan menjadi duta Kamtibmas, membantu menyebarkan informasi tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan sekolah dan sekitarnya.

Dalam sambutannya, Kasat Binmas Polres Simeulue menyampaikan apresiasi atas inisiatif Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Simeulue dalam melibatkan para pelajar dalam upaya menjaga Kamtibmas.

Beliau juga menekankan pentingnya peran generasi muda dalam mewujudkan lingkungan yang aman dan damai.

Kegiatan seleksi ini melibatkan siswa-siswi dari berbagai sekolah menengah atas dan sekolah menengah kejuruan di Kabupaten Simeulue. Para peserta seleksi akan dinilai berdasarkan pemahaman mereka tentang Kamtibmas, komunikasi publik, dan keterampilan berbicara.

Kasat Binmas Polres Simeulue juga turut memberikan motivasi kepada para peserta seleksi untuk terus berperan aktif dalam menjaga Kamtibmas di wilayahnya masing-masing.Dalam rangka mendukung program ini, Polres Simeulue akan terus berkolaborasi dengan pihak Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Simeulue untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi para pelajar.

 

 

(Humas Polres Simeulue)