WWWTRIBRATANEWSSINEULUE.COM-Personel Polres Simeulue bersama TNI AL, Kodim 0115, Pemerintah Desa Labuan Bajau, Labuan Bakti, Labuan Jaya, Ekosistem Impact dan Ocean Mata melakukan transplantasi terumbu karang di Perairan Pulau Lasia, Sabtu (25/2/2023). Kegiatan ini untuk menjaga kelestarian terumbu karang dan bentuk kepedulian ekosistem laut.Kapolres Simeulue AKBP Jatmiko,S.H.,M.H melalui Kasat Polairud IPTU ABD. Wahid Fadli mengatakan, Kegiatan ini untuk mengganti/menyulam anakan karang yang mati atau pertumbuhannya tidak optimal. Pemulihan terumbu karang juga dilakukan dengan membuat pematokan rangka terluar dan terlemah.

Aksi tersebut sebagai bentuk menjaga kelanjutan dan pemulihan ekosistem terumbu karang di perairan Kabupaten Simeulue.

Menurutnya, dengan menjaga ekosistem perairan hal ini dapat membantu para nelayan sekitar juga para generasi penerus bangsa dalam melestarikan alam ekosistem perairan.“Ini adalah bentuk nyata kepedulian anggota Polri untuk ekosistem lingkungan di perairan yang berada di wilayah hukum Polres Simeulue khususnya di Perairan Pulau Lasia,” ujar Kasat Polairud.

 

(Humas Polres Simeulue)