WWWTRIBRATANEWSSIMEULUE.COM-Kepolisian Resor Simeulue menggelar kegiatan bertajuk “Jumat Curhat” untuk mendengarkan keluh kesah masyarakat secara langsung di Warkop Joel, Jumat (4/11/2022).AKBP Jatmiko, S.H.,M.H mengatakan bahwa Jumat Curhat suatu tindak lanjut program quick win presisi kapolri bidang penguatan bersama dengan pihak eksternal ,bahwa inovasi itu menjadi acuan untuk bisa meningkatkan pelayanan kepolisian.

Masyarakat memberikan sejumlah aduan dan masukan di acara tersebut, seperti masalah ketertiban umum masalah para remaja yang menggunakan knalpot blong, game online dan bermohon untuk dibangunnya pos jaga di kampung kampung.

“Seperti tadi yang rekan-rekan lihat, ada beberapa keluhan atau masukan dari beberapa audiens yang ada di sini,” kata AKBP Jatmiko di Warkop Joel, Kabupaten Simeulue.

Dengan adanya keluhan itu, pihaknya bisa langsung memerintahkan personel untuk langsung cek kondisi di lapangan, khususnya masalah ketertiban umum yang meresahkan warga masyarakat.

Di samping itu, menurutnya ada juga beberapa pertanyaan dari masyarakat terkait masalah ternak yang dilepas liarkan di Kota Sinabang.

Sehingga menurutnya selain mendengarkan aspirasi, menurutnya kegiatan tersebut juga bisa sekaligus menjembatani pihak kepolisian dalam mengedukasi masyarakat.AKBP Jatmiko, S.H.,M.H mengatakan inovasi “Jumat Curhat” itu bakal dilakukan secara rutin setiap hari Jumat ke depannya. Dia mengaku pihaknya bakal menyediakan waktu selama satu hingga dua jam untuk mendengarkan keluhan masyarakat.“Intinya, masyarakat bisa menyampaikan keluh kesah, curhatan atau saran masukan kepolisian, supaya kami bisa tindaklanjuti segera,” kata Jatmiko.

(HUMAS POLRES SIMEULUE)