Waka Polres Simeulue Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih

Waka Polres Simeulue, Kompol Dr. Syabirin, S.H., M.Si., mewakili Kapolres Simeulue, menghadiri rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran dan penetapan daftar pemilih sementara untuk pemilihan gubernur, bupati dan wakil bupati, serta walikota dan wakil walikota. Acara ini berlangsung di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Simeulue pada Minggu, 11 Agustus 2024.

Rapat pleno ini merupakan tahapan penting dalam rangka persiapan pemilihan kepala daerah yang akan datang, di mana daftar pemilih sementara (DPS) akan menjadi acuan dalam pelaksanaan pemungutan suara. Waka Polres Simeulue hadir sebagai bentuk dukungan dan pengawasan terhadap proses demokrasi yang transparan dan akuntabel.

Kompol Dr. Syabirin menyampaikan pentingnya partisipasi semua pihak dalam memastikan data pemilih yang valid dan akurat.

“Kami berharap dengan adanya rekapitulasi ini, proses pemilu dapat berjalan dengan lancar, tertib, dan sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujarnya.

Rapat pleno terbuka ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Simeulue, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), serta perwakilan dari partai politik.

Hasil dari rekapitulasi ini akan menjadi dasar penetapan daftar pemilih tetap (DPT) yang akan digunakan pada hari pemungutan suara mendatang.