Pentingnya silaturahmi Polri dengan Tokoh Agama dan Masyarakat dalam menjaga Harkamtibmas.
Kapolres Simeulue AKBP Ardanto Nugroho S.I.K.,S.H., M.H beserta PJU dan Personel Polres dalam pendekatan kepada Tokoh Agama dan Masyarakat salah satunya dengan cara melaksankan Safari shalat Jum’at bersama Masyarakat di masjid-masjid Wilayah Kabupaten Simeulue secara bergantian, kali ini di Masjid Babul Ahyar Desa Labuah, Jum’at ( 1/2/19 ).
Setelah shalat Jum’at, Kapolres Simeulue AKBP Ardanto Nugroho S.I.K., S.H., M.H hadir bersama PJU serta menyampaikan pesan Kamtibmas kepada para jamaah shalat jum’at tentang perkembangan situasi kamtibmas di dalam negeri. Dalam pesannya kepada jamaah, mengajak seluruh jamaah untuk bersama-sama bijak menyikapi permasalahan bangsa ini.
Setelah memberikan pesan Kamtibmas, kemudian melanjutkan silaturrahminya kepada Ulama dan takmir masjid Baiturrahman .