Personel Polsek Teupah Selatan, yang berada di bawah naungan Polres Simeulue, melaksanakan patroli dialogis pada hari Kamis, 22 Agustus 2024.Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi yang lebih baik dengan masyarakat setempat sekaligus menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Kegiatan patroli dialogis tersebut dilakukan dengan mendatangi sejumlah lokasi yang dianggap strategis dan ramai di wilayah hukum Polsek Teupah Selatan.
Personel kepolisian berdialog langsung dengan warga, menyampaikan imbauan agar selalu menjaga kerukunan, waspada terhadap potensi kejahatan, serta proaktif melaporkan setiap gangguan Kamtibmas.
Kapolsek Teupah Selatan, IPDA Marhalim mengatakan bahwa patroli ini merupakan salah satu upaya preventif untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di tengah masyarakat.”Kami ingin mendekatkan diri kepada masyarakat dan memberikan pemahaman mengenai pentingnya peran serta warga dalam menjaga keamanan lingkungan. Dengan komunikasi yang baik, kami berharap potensi gangguan keamanan dapat diminimalisir,” ujar Kapolsek.
Dalam kesempatan tersebut, personel Polsek juga menyampaikan imbauan terkait peningkatan kewaspadaan terhadap tindak kejahatan, serta pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan di lingkungan setempat.
Patroli dialogis ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan kenyamanan warga di wilayah hukum Polsek Teupah Selatan.