Personel Polsek Simeulue Timur Lakukan Patroli di Pantai dan Berikan Imbauan Keselamatan

Personel Polsek Simeulue Timur, Bripka Rendi Siwanto, melaksanakan patroli rutin di kawasan pantai yang berada di wilayah hukum Polsek Simeulue Timur pada Kamis (15/8/2024).

Patroli ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan keselamatan warga yang beraktivitas di sekitar pantai.

Dalam kegiatan tersebut, Bripka Rendi juga memberikan imbauan kepada warga yang sedang menikmati waktu di pantai, terutama yang sedang mandi di laut, agar selalu berhati-hati.

Ia menekankan pentingnya memperhatikan keselamatan diri, mengingat adanya potensi bahaya seperti ombak besar dan arus kuat di wilayah perairan tersebut.

“Keselamatan adalah prioritas utama. Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada saat beraktivitas di pantai, terutama di kawasan yang berpotensi berbahaya,” ujar Bripka Rendi.

Patroli semacam ini rutin dilakukan oleh Polsek Simeulue Timur untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah pesisir, serta memastikan bahwa warga dapat menikmati waktu di pantai dengan rasa aman.