WWWTRIBRATANEWSSIMEULUE.COM-Pada hari Selasa, 2 Desember 2023, personel Polsek Alafan melaksanakan patroli dan pengamanan di objek wisata Batu Siambung, Desa Lubuk Baik, Kecamatan Alafan, Kabupaten Simeulue.Dalam patroli tersebut, personel Polsek Alafan dengan tegas menghimbau kepada para pengunjung objek wisata untuk tetap waspada dan berhati-hati saat mandi di laut.

Himbauan ini disampaikan dengan tujuan utama memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang menikmati liburan di pantai tersebut.Pihak kepolisian berharap agar para pengunjung mematuhi himbauan ini demi keselamatan bersama. Patroli ini merupakan bagian dari upaya Polsek Alafan dalam memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat serta wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Batu Siambung.Kami mengingatkan semua pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di area wisata ini. Semoga kegiatan ini dapat berkontribusi positif dalam menciptakan lingkungan liburan yang aman dan menyenangkan.

 

(Humas Polres Simeulue)