Kapolres Simeulue AKBP Ayi Satria S.I.K, M. Si menghadiri Upacara Proklamasi Hut Kemerdekaan RI yang ke-72, di Lapangan Pendopo Kabupaten Simeulue . Kamis ( 17/08/2017 ) Sekira Pukul 09.00 Wib.
Dalam pelaksanaan Upacara Tersebut Bupati Simeulue Erly Hasim S.Ag bertindak selaku Inspektur Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-72, yang pelaksanaannya dipusatkan di Lapangan Pendopo Kabupaten Simeulue, Ratusan peserta upacara yang berasal dari TNI, Polri, PNS, Ormas, Pelajar serta Mahasiswa mengikuti jalannya pelaksanaan upacara dengan tertib dan khidmat.
Serta Turut Juga Dihadiri unsur Muspida Kabuten Simeulue, Pejabat Utama TNI, Polri, Bhayangkari Simeulue Dan Juga Masyarakat Kabupaten Simeulue yang Sangat Antusias Dalam Mengikuti Jalannya Upacara.
Usai Pelaksanaan Upacara Dilanjutkan Pemberian Cendera Mata Untuk kepada Purnawirawan TNI, dan Peragaan Tentang Perjuangan Para Pahlawan, Serta Photo Bersama.