Personil Polsek Teupah Selatan Laksanakam Patroli Pada Para Nelayan

Dalam melaksanakan patroli di wilayah hukum sektor Teupah Selatan , Kanit Binmas Polsek Teupah Selatan Polres Simeulue Bripka Reza Bersama Anggotanya memberikan himbauan Kamtibmas kepada para nelayan yang akan melaut untuk tetap melihat kondisi cuaca saat akan pergi melaut. (02/18 ).Jumat.

Bripka Reza menghimbau kepada para nelayan untuk tidak nekat pergi ke laut apabila cuaca masih dalam keadaan ekstrim.

“Jangan sampai para nelayan nekat melaut sedangkan cuaca ekstrim itu bisa membahayakan nyawanya.” tegas Bripka Reza

Bripka Reza juga menghimbau kepada nelayan untuk tetap ikut bersama sama menjaga kamtibmas di sekitar lingkungan pantai. Dan tidak menggunakan pukat harimau dalam mencari ikan.

“Kalau menemui sesuatu yang mencurigakan segera laporkan ke Polsek Tepah Selatan atau Kantor Satpolairud Polres Simeulue yang dekat dengan area laut,” jelasnya.

Dalam patroli tersebut, dirinya juga berharap dapat menjalin hubungan yang baik dengan semua lapisan masyarakat, termasuk para nelayan.